[ad_1]

TERITORIAL24.COM-Negara Indonesia dikenal sebagai negara dengan deretan kampung-kampung kreatif yang berdaya saing.

kampung-kampung kreatif di Indonesia yang terkenal unik dan menjadi daya tarik banyak wisatawan adalah Kampung Inggris di Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri, Jawa Timur.

Sesuai dengan namanya, Kampung Inggris adalah sebuah “kampung” yang mengharuskan siapa saja yang berada dikampung tersebut berbicara menggunakan bahasa Inggris.

Baca Juga: Ternyata Ada Tradisi Unik Indonesia dalam Menyambut Bulan Suci Ramadhan

Tujuannya adalah agar kemampuan berbahasa Inggris setiap orang yang datang terasah dan berkembang dengan baik dan lancar.

Fakta menariknya, mungkin selama ini anda hanya tahu Kampung Inggris di Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri, Jawa Timur saja. 

Namun masih banyak Kampung Inggris lainnya di Indonesia yang sangat populer dan terkenal.

Baca Juga: Ternyata Pentingnya Menjaga Rahasia dari Orang Lain dan Bijak dalam Berbagi Informasi.

Melahirkan bibit-bibit unggul dan berdaya saing berbekal kemampuan bahasa Inggris yang sangat mumpuni.

Beberapa Kampung Inggris yang tersebar di Indonesia, antara lain:

Kampung Inggris Sulawesi Selatan (Kelurahan Tomenawa, Kecamatan Baraka, Kabupaten Enrekang), Kampung Inggris Bandung atau Desa Inggris (Kota Bandung), Kampung Inggris Sumatra Barat atau Harau Valley English School (Lembah Harau), dan Kampung Inggris Kalimantan Selatan (Desa Karang Indah, Kecamatan Mandastana, Kabupaten Barito Kuala). 

Baca Juga: Tradisi Mandi Balimau Sultan di Pelalawan,Riau Menyambut Kedatangan Bulan Suci Ramadhan 1445 H

Mengapa Belajar Bahasa Inggris di Kampung Inggris?

Mungkin anda masih bertanya-tanya: Kenapa kita diharuskan belajar bahasa Inggris di Kampung Inggris? Lalu,apa yang membedakan belajar di Kampung Inggris dengan tempat les bahasa Inggris lainnya?

[ad_2]

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *