[ad_1]

  • Endang Nurdin
  • BBC News Indonesia

Rustono di depan pabrik tempe di luar kota Kyoto, Jepang.

Sumber gambar, Rustono

Keterangan gambar,

Rustono mulai membuat tempe lebih dari 20 tahun lalu.

Di kaki bukit di luar Kota Kyoto, Jepang, pada suatu sore, seorang pria menutup pintu rolling besi satu bangunan besar dan bergegas memperkenalkan diri dengan senyum lebarnya.

“Saya Rustono, pengusaha tempe di Jepang, saya lahir di Grobogan [Jawa Tengah], saya punya dua pabrik salah satunya di belakang saya.”

Rustono memperlihatkan suasana di seputar pabriknya yang terletak “di tengah pegunungan”, banyak pohon pinus dengan sungai kecil tak jauh dari situ.

“Inilah mimpi kami… Banyak hadiah dari alam. Kayu bisa untuk bakar boiler, air pegunungan untuk proses pembuatan tempe,” katanya sambil menunjuk ke kejauhan sekitar satu kilometer, tempat pabrik tempenya yang pertama.

[ad_2]

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *