[ad_1]

KOMPAS.com – Pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 terdapat tiga pasang calon Presiden dan wakil Presiden.

Pasangan nomor urut 01 adalah Anies-Muhaimin, nomor urut 02 Prabowo-Gibran, dan pasangan nomor urut 03 Ganjar-Mahfud.

Berbeda dengan Pemilihan Presiden dua periode terakhir, di mana hanya ada dua pasang calon.

Baca juga: Mengenal Tinta Pemilu: Asal-usul, Bahan Pembuatan, Aturan, dan Penggunaannya

Pada Pilpres 2014, Prabowo Subianto Hatta Rajasa sebagai pasangan nomor urut 01 menghadapi Joko Widodo dan Jusuf Kalla untuk calon 02.

Pada 2019, Jokowi kembali menghadapi Prabowo, di mana Jokowi berpasangan dengan Ma’ruf Amin, dan Prabowo berpasangan dengan Sandiaga Uno.

Dan pada dua kali Pemilihan Presiden tersebut, Jokowi selalu menang dan unggul dalam perolehan suara.

Baca juga: Tak Bisa Tunjukkan KTP Asli, Ini Solusi agar Bisa Mencoblos di Pemilu 2024


Simak perbandingan hasil suara Capres pada Pemilu 2014 dan 2019 berikut ini.

Dilansir dari Kompas.com (21/5/2019), berikut rincian perbandingan perolehan suara Jokowi dan Prabowo pada Pilpres 2014 dengan 2019 di 34 provinsi:

1. Hasil Pilpres 2014

Pada Pilpres 2014 pasangan Jokowi dan Jusuf Kalla meraih kemenangan dengan memperoleh 70.997.85 suara (53,15 persen).

Sementara, Prabowo Subianto yang berpasangan dengan Hatta Rajasa meraih 62.576.444 suara (46,85 persen). Selisih suara kedua paslon adalah 8.421.389 (6,3 persen).

Jokowi-JK unggul di 23 provinsi:

  • Wilayah Sumatra: Sumatra Utara, Jambi, Bengkulu, Kepulauan Riau, Bangka Belitung, Lampung
  • Wilayah Pulau Jawa: DKI Jakarta, DI Yogyakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur
  • Wilayah Bali-Nusa Tenggara: Nusa Tenggara Timur, Bali
  • Wilayah Sulawesi: Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Utara
  • Wilayah Kalimantan: Kalimantan Barat, Kalimantan Timur, Kalimantan Tengah
  • Wilayah Maluku dan Papua: Maluku, Papua, Papua Barat.

Baca juga: Bisakah Pasien yang Sakit dan Bedrest Tetap Mencoblos Saat Pemilu?

Prabowo-Hatta unggul di 10 provinsi:

  • Wilayah Sumatra: Aceh, Sumatera Barat, Riau, Sumatera Selatan
  • Wilayah Pulau Jawa: Banten, Jawa Barat
  • Nusa Tenggara Barat
  • Kalimantan Selatan,
  • Gorontalo
  • Maluku Utara.

Baca juga: Catat, Ini Nomor Urut Partai Politik Peserta Pemilu 2024

2. Hasil Pilpres 2019

Hasil Pilpres 2019 yang juga mempertemukan Jokowi vs Prabowo, kembali dimenangkan oleh pasangan Jokowi yang berpasangan Ma’ruf Amin.

Dari hasil rekapitulasi yang ditetapkan KPU, pasangan calon nomor urut 01 Joko-Ma’ruf menang atas pasangan nomor urut 02 Prabowo-Sandi.

Jumlah perolehan suara Jokowi-Ma’ruf mencapai 85.607.362 (55,50 persen). Sementara perolehan suara Prabowo-Sandi sebanyak 68.650.239 (44,50 persen).

Selisih suara kedua pasangan mencapai 16.957.123 atau 11 persen.

Baca juga: Wajib Tahu, Ini Cara Mencoblos di Pemilu 2024 bagi Pemula

Jokowi-Ma’ruf unggul di 21 provinsi, yakni:

  • Wilayah Sumatra: Bangka Belitung, Lampung, Kepulauan Riau, Sumatera Utara
  • Wilayah Pulau Jawa: Yogyakarta, Jawa Timur, Jawa Tengah, DKI Jakarta
  • Wilayah Bali-Nusa Tenggara: Bali, Nusa Tenggara Timur
  • Wilayah Sulawesi: Gorontalo, Sulawesi Barat, Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah
  • Wilayah Kalimantan: Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara, Kalimantan Barat, Kalimantan Timur
  • Wilayah Maluku dan Papua: Maluku, Papua, Papua Barat.

Baca juga: 4 Jenis Surat Suara Pemilu 2024 di DKI Jakarta, Periksa Sebelum Masuk Bilik

Prabowo-Sandi unggul di 13 provinsi:

  • Wilayah Sumatra: Aceh, Bengkulu, Jambi, Sumatera Selatan, Sumatera Barat, Riau
  • Wilayah Pulau Jawa: Jawa Barat, Banten
  • Kalimantan Selatan
  • Maluku Utara
  • Wilayah Sulawesi: Sulawesi Tenggara, Sulawesi Selatan
  • Nusa Tenggara Barat.

Demikian perbandingan suara Capres pada Pemilu 2014 dan 2019.


Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

[ad_2]

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *