[ad_1]

BORNEONEWS, Palangka Raya – Anggota DPRD Kalteng Ina Prayawati mengatakan penanganan kasus stunting harus dilakukan secara serius dan menyeluruh.

“Stunting merupakan masalah kesehatan yang mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan anak-anak, jadi harus ditangani dengan serius,” katanya, Kamis, 28 Desember 2023.

Ina menerangkan, stunting merupakan kondisi gagal tumbuh pada anak akibat kekurangan gizi kronis dalam jangka panjang. Hal itu pastinya dapat berdampak negatif pada kualitas hidup anak, termasuk gangguan pertumbuhan fisik dan perkembangan kognitif.

Ia pun mengungkapkan, khususnya di Kalteng kasus stunting masih tergolong tinggi dan penanganan perlu menjadi perioritas pemerintah dan pemangku kepentingan.

Upaya pencegahan dan penanggulangan stunting harus dilakukan secara komprehensif, melalui pendekatan yang melibatkan sektor kesehatan, gizi, pendidikan, dan sosial.



[ad_2]

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *