[ad_1]


Solo

Persis Solo vs PSM Makassar dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 sudah tuntas. Laskar Sambernyawa, julukan Persis, menang 1-0 lewat gol tunggal Moussa Sidibe.

Bermain di Stadion Manahan, Solo, Senin (4/3/2024), Persis vs PSM berjalan sengit. Kedua tim saling jual beli serangan sejak awal.

PSM Makassar, yang dipimpin Adilson Silva dan Victor Mansaray di depan, beberapa kali menebar ancaman ke gawang Persis. Namun, barisan belakang tuan rumah cukup solid meredamnya.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Begitu juga serangan yang coba dibangun Persis. Ramadhan Sananta dan Moussa Sidibe cukup merepotkan pertahanan wakil Sulawesi itu.

Di menit ke-23, petaka datang buat Persis. Tuan rumah harus bermain dengan sepuluh orang, menyusul dikartu merahnya Muhammad Riyandi, yang melanggar Adilson Silva.

Kalah jumlah pemain tak membuat Persis Solo kendur. Anak asuh Milomir Seslija bisa meredam serangan PSM, dan memaksa skor imbang 0-0 di babak pertama.

Di babak kedua, kejutan datang saat Persis justru bisa unggul duluan. Moussa Sidibe menjebol gawang PSM di menit ke-54. Mantan pemain Johor Darul Ta’zim itu bisa memanfaatkan kesalahan kiper Ardiansyah untuk membuka keunggulan Persis 1-0.

Tertinggal membuat PSM keluar menyerang. Beberapa kali anak asuh Bernardo Tavares mengancam, namun masih bisa diredam barisan belakang Persis.

Di menit ke-72, PSM mengancam lewat Adilson Silva. Namun, upayanya masih melebar dari gawang lawan. Sementara peluang Yakob Sayuri jelang waktu normal habis juga bisa diredam kiper pengganti Gianluca Pandenuwu.

Hingga laga tuntas, skor 1-0 tak berubah. Kemenangan mengantar Persis Solo naik ke posisi 11 klasemen Liga 1 dengan 35 poin, menyalip PSM Makassar turun ke peringkat 12 dengan 34 poin dari 17 laga.

Susunan Pemain

Persis Solo: Muhamad Riyandi; Alfath Indie Alrizky, Jaimerson da Silva, Rian Miziar, Eki Taufik; Alexis Messidoro, Sho Yamamoto, Taufiq Febrianto; Arkhan Kaka, Ramadhan Sananta, Moussa Sidibe.

Pelatih: Milomir Seslija

PSM Makassar: Muh Ardiansyah; Daffa Salman, Yuran Fernandes, Safrudin Tahar; Yance Sayuri, M Arfan, Ananda Raehan, Kenzo Nambu, Yakob Sayuri; Adilson Silva, Victor Mansaray.

Pelatih: Bernardo Tavares

Simak Video “Detik-detik Kericuhan Warnai Laga PSIS Vs Persib di Stadion Jatidiri
[Gambas:Video 20detik]
(yna/cas)

[ad_2]

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *