[ad_1]

KOMPAS.com – Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, berbicara mengenai cedera yang menimpa dua pemainnya pada babak pertama kemenangan 4-1 atas Brentford pada Sabtu (17/2/2024).

Liverpool menorehkan kemenangan ke-17 mereka dari 25 laga Liga Inggris musim ini berkat hasil impresif di Gtech Community Stadium, markas Brentford tersebut.

Gol-gol dari Darwin Nunez (35′), Alexis Mac Allister (55′), Mohamed Salah (68′), dan Cody Gakpo (86′) membawa The Reds ke raihan 57 angka di puncak klasemen Premier League.

Kembalinya Mo Salah untuk kali pertama sejak laga Tahun Baru kontra Newcastle United menjadi sisi positif laga.

Namun, Juergen Klopp juga harus melihat tiga pemainnya, Diogo Jota, Curtis Jones, serta Darwin Nunez ditarik keluar sebelum babak kedua dimulai.

“Kita harus berbicara dua hal yang berbeda,” kata Klopp usai laga kepada beIN Sports.

“Yang pertama adalah cedera-cedera pemain. Kami belum tahu sejauh mana cederanya, tetapi pandangan pertama tidak terlihat bagus.”

Baca juga: Hasil Brentford Vs Liverpool 1-4: Mo Salah Bersinar, The Reds Pesta

“Kami harus menunggu. Sangat jarang terjadi, tetapi terkadang Anda mendapatkan kejutan positif ketika mendapatkan diagnosis.”

Ketiga pemain ini masuk daftar cedera Liverpool yang sudah diisi oleh Trent Alexander-Arnold, Alisson, Dominik Szoboszlai, serta Thiago Alcantara.

“Tentu saja. Ali (Alisson), kami tidak tahu apa yang menimpanya,” tutur Klopp ketika ditanya apakah Liverpool bernasib buruk dengan cedera-cedera yang menimpa.

“Saya belum melihatnya kembali, tetapi saya pikir Curtis mengalami benturan. Diogo juga mengalami hal sama.”

“Darwin, kami tidak yakin apakah dia ada cedera atau tidak. Ia merasakan sesuatu. Itulah mengapa kami memutuskan untuk memasukkan Cody (Gakpo).”

“Kita lihat saja nanti.”

Cedera yang menumpuk ini jadi tantangan terbaru bagi Liverpool yang akan menghadapi final Piala Liga kontra Chelsea pada Minggu (25/2/2024).


Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

[ad_2]

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *