[ad_1]
Jakarta (ANTARA) – Pemerintah Provinsi DKI Jakarta bekerja sama dengan Indonesia Fashion Week (IFW) guna mempromosikan batik Betawi sebagai salah satu corak batik Indonesia yang akan ditampilkan dalam perhelatan fesyen pada 2024 itu.
“Ya, kami sudah berkoordinasi dan berkomunikasi terkait dengan penggunaan bahan-bahan batik yang bercorakan Betawi,” kata Kepala Bidang Ekonomi Kreatif Pemerintah Provinsi DKI Jakarta Puji Hastuti dalam acara Icon Search Indonesia Fashion Week 2024 di Jakarta, Senin.
Puji menilai, pemakaian batik Betawi oleh ikon atau model IFW dapat mengangkat budaya Betawi, sehingga turut mempromosikan pariwisata Jakarta, yang akan meningkatkan daya tarik wisata. Terlebih, ujarnya, acara tersebut juga diselenggarakan di Jakarta.
Dia juga mengatakan, Pemprov DKI Jakarta bersinergi dengan Indonesia Fashion Week (IFW) untuk menyelenggarakan acara-acara fesyen seperti gelaran tersebut.
Menurut Puji, fesyen merupakan satu dari 17 subsektor ekonomi kreatif yang perlu dikembangkan Jakarta guna menjadi kota global.
Presiden Indonesia Fashion Week 2024 Poppy Dharsonosori mengatakan pihaknya berkomitmen untuk menyelenggarakan Indonesia Fashion Week 2024 sebagai sebuah upaya dalam meningkatkan produktivitas dan kinerja usaha mikro, kecil, menengah (UMKM), terutama dalam bidang industri kreatif, meski menghadapi sejumlah tantangan.
[ad_2]
Source link