[ad_1]


Jakarta, CNN Indonesia

Timnas Indonesia akan berkumpul lagi pada pertengahan Maret untuk pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Vietnam. Akan kah ada kejutan pemain?

Jika berkaca dari pemanggilan-pemanggilan sebelumnya, selalu ada nama baru yang dipanggil. Begitu juga untuk laga melawan Vietnam, tidak tertutup kemungkinan ada pemain baru yang dipanggil.

Sebelum pertandingan kandang melawan Vietnam di Jakarta pada 21 Maret dan tandang ke Hanoi pada 26 Maret tersebut, ada lima pekan pertandingan dalam kompetisi Liga 1 2023/2024.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lima pekan pertandingan ini kiranya bisa menjadi wadah bagi pemain untuk unjuk gigi. Bukan hanya untuk mengangkat harkat tim yang dibela, juga untuk membuka peluang dipanggil ke Timnas.

Berkaca dari Piala Asia 2023, hampir semua posisi masih dicari sosok yang tepat. Pasalnya dari 26 pemain yang dipanggil, 17 di antaranya pemain Liga 1, namun tak semuanya dimainkan.

Pemain yang tak sempat main di Piala Asia 2023 adalah Muhammad Riyandi, Nadeo Argawinata, Edo Febriansyah, Wahyu Prasetyo, Dimas Drajad, Ramadhan Sananta, dan Dendy Sulistyawan.

Kemudian ada Ricky Kambuaya, Marc Klok, Adam Alis, dan Hokky Caraka yang hanya dapat kesempatan main sekali sebagai pengganti. Setelah itu Shin seperti hilang kepercayaan.

Posisi inilah yang bisa diperebutkan pemain Liga 1 lainnya. Pasalnya tak ada jaminan hanya pemain-pemain ini yang akan dipanggil lagi oleh Shin untuk laga melawan Vietnam.

Soal apakah pemain yang dipanggil tersebut akan dimainkan atau tidak, lain cerita. Kisah Indonesia di Piala Asia 2023 setidaknya jadi gambaran bahwa pemain yang dipanggil tak mesti dimainkan.

Namun, ini jadi indikasi bahwa peluang bersaing masih terbuka. Banyaknya pemain yang tidak dimainkan, jadi indikasi bahwa Shin masih mencari sosok yang sesuai ekspektasi untuk ditampilkan.

[Gambas:Video CNN]

(abs/jun)



[ad_2]

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *